Dalam rangka memeriahkan HUT Kota Gorontalo yang ke-283 Pemerintah Kota Gorontalo mengadakan lomba tari chacha yang diikuti oleh seluruh pejabat eselon II sampai dengan eselon IV di lingkungan Pemerintah Kota Gorontalo. Kegitan ini diikuti oleh 38 SKPD dan lebih dari 400 orang peserta dan digelar didepan kantor Walikota Gorontalo. Acara inipun dibuka untuk umum sehingga membuat masyarakat yang berada disekitar maupun yang melintasi jalan akan berhenti sejenak untuk menyaksikan para pejabat yang biasanya sangat kaku dan "jaim" untuk tampil dihadapan umum.
Acara ini dilaksanakan selama 4 hari sejak tanggal 11 sampai dengan 15 Maret 2011. Sehingga jalan dimuka kantor walikota harus ditutup selama acara tersebut berjalan.
Badan Perencanaan & Pembangunan Daerah Kota Gorontalo